Kamis, 27 Oktober 2011

online shop


      Dalam tugas Pangantar Manajemen ini kelompok kami telah mencari data dan informasi mengenai suatu usaha online .

      Dalam tugas ini kami mencari informasi tentang online shop yaitu," Rimella Fashion Room".
"Rimella Fashion Room" ini merupakan sebuah usaha online shop yang sudah cukup berkembang, online shop ini menjual berbagai macam accesoris berupa baju fashion, jam tangan, scarf dan gelang.


      Sebelum kami menjelaskan tujuan terbentuknya online shop ini kami mendapatkan sumber informasi ini dari pemilik online shop ini bernama Adriana Dewi Riani, seorang mahasiswi dari salah satu Universitas Swasta di Jakarta .

     Tujuan Sdri. Adriana membuat online shop ini adalah untuk menambah uang saku atau uang jajan sedangkan visi dari "Rimella fashion Room" sendiri adalah ingin selalu memberikan kepuasan kepada pelanggan.
Misi dari "Rimella Fashion Room" diantaranya adalah:
1. Menampilkan produk dengan desain yang bagus dan menarik.
2. Melayani pelanggan dengan cepat.
3. Mengirim barang tepat waktu, dan
4. Menjaga kualitas barang.

     Alasan mengapa Sdri. Adriana lebih memilih membuat online shop dibanding toko atau butik adalah karena dengan menggunakan jaringan sosial lebih terasa murah dan mudah dalam mengakses dan menjalankan usahanya karena dengan jaringan sosial network tidak perlu membayar sewa tempat dan membayar pegawai.


     Demikianlah informasi dan data-data yang telah kami dapatkan demi menyelesaikan tugas pengantar manajemen ini, semoga informasi yang kami berikan ini dapat bermanfaat. Terima Kasih 




Nama anggota kelompok :
1. Evi Lawati                 NPM :22211533
2. Fanny Setia Anjani    NPM : 29211083
3. Ruth Juan Dierdra      NPM : 26211503

Tidak ada komentar:

Posting Komentar